Kamis, 20 November 2025

Polytron Fox 200 memiliki tiga pilihan warna yang ditawarkan yaitu Milky White, Lunara Grey, dan Velora Black.

Untuk harganya, Polytron Fox 200 dipasarkan dengan skema yakni Battery Subscription dan Buy-to-Own.

Pada skema Battery Subscription (sistem baterai sewa), Polytron Fox 200 dilego dengan harga Rp 18,5 juta untuk wilayah Jakarta, Depok, Tangerang dan Bekasi.

Penyewaan baterai dibanderol seharga Rp 125 ribu perbulan. Skema ini memberikan manfaat lifetime warranty untuk baterai selama masa berlangganan.

Sedangkan skema Buy-to-Own, Polytron Fox 200 dijual seharga Rp 20,5 juta untuk kawasan Jadetabek. Skema itu memberikan jaminan garansi baterai selama tiga tahun.

Komentar