Kamis, 20 November 2025

Dari segi ukuran, BEV kedua Toyota ini sedikit lebih besar dari Yaris Cross. Radius putarnya 5,2 meter, Ini memungkinkan mobil untuk mampu bermanuver di tempat sempit.

Di pasar global, Urban Cruiser mengusung baterai lithium iron-phospate dengan dua opsi kapasitas baterai yang ditawarkan, yakni 49 kWh dan 61 kWh.

Pilihan baterai 49 kWh berpenggerak roda depan tenaganya mencapai 144 hp. Sementara untuk baterai 61 kWh penggerak roda depan, tenaganya mencapai 174 hp.

Kemudian untuk baterai 61 kWh all wheel drive mampu menyemburkan tenaga 184 hp, berkat motor tambahan 48 kW di gandar belakang.

Dengan bekal baterai itu, Toyota Urban Cruiser EV versi 48 kWh FWD disebut dapat menempuh jarak 300 km, lalu 61 kWh FWD hingga 400 km, serta 61 kWh AWD mencapai 350 km.

Komentar

Terpopuler