Kamis, 20 November 2025

Terakhir, kemampuan pengendaraan dan pengendalian setang kemudi dengan posisi berkendara yang benar melewati rute slalom diuji, dan Sani menutupnya dengan nilai 700.

Prestasi Sani yang merupakan anggota Forum Keselamatan Sekolah itu tak hanya menjadi kebanggaan bagi dirinya, keluarga, sekolah, Astra Motor Jateng, dan Kabupaten Kendal. Torehan itu pun juga dapat menginspirasi generasi muda untuk peduli dan berpartisipasi aktif dalam upaya keselamatan berkendara.

Region Head Astra Motor Jateng Ronaldo Widjaja mengungkapkan kebanggaannya kepada anak muda Kendal Jawa Tengah yang berani untuk maju, berani untuk bersaing, dan mampu menunjukkan prestasi unggul di kancah Nasional AHM ini.

”Perjalanan Sani tentu tidak mudah hingga sampai podium pertama ini. Keberhasilan Gen Z Jateng ini tidak lepas dari dedikasi tinggi, kerja keras, dan niat tulus akan pentingnya keselamatan berkendara. Kami harap Sani bisa menjadi panutan dan inspirasi anak muda Jateng untuk selalu utamakan keselamatan berkendara,” ungkap Ronaldo.

Komentar

Terpopuler