Inovasi dan teknologi terbaru menjadi daya tarik utama dalam persaingan di segmen skutik. Bahkan model skutik ini juga semakin banyak digandrungi oleh masyarakat.
Setidaknya ada enam model skutik baru yang meluncur di pasar Indonesia tahun ini, mencakup segmen entry-level hingga premium.
Masing-masing produk membawa keunggulan tersendiri untuk bersaing di salah satu pasar terbesar roda dua.
Pada 12 Januari 2024, Yamaha Indonesia memperkenalkan generasi kedua Lexi dengan nama Lexi LX155.
Varian tertinggi, Lexi LX155 Connected/ABS, dibanderol Rp 30,355 juta OTR DKI Jakarta.
Murianews, Jakarta – Sepanjang tahun 2024, pasar otomotif Indonesia diramaikan dengan kehadiran enam model skutik baru yang diluncurkan oleh berbagai pabrikan ternama.
Inovasi dan teknologi terbaru menjadi daya tarik utama dalam persaingan di segmen skutik. Bahkan model skutik ini juga semakin banyak digandrungi oleh masyarakat.
Setidaknya ada enam model skutik baru yang meluncur di pasar Indonesia tahun ini, mencakup segmen entry-level hingga premium.
Masing-masing produk membawa keunggulan tersendiri untuk bersaing di salah satu pasar terbesar roda dua.
1. Yamaha Lexi LX155
Pada 12 Januari 2024, Yamaha Indonesia memperkenalkan generasi kedua Lexi dengan nama Lexi LX155.
Mengusung mesin Blue Core 155 cc generasi terbaru, skutik ini mampu menghasilkan tenaga 15,1 Hp pada 8.000 rpm.
Desainnya modern dan dinamis dengan fitur canggih seperti Y-Connect, keyless system, dan suspensi sub-tank untuk kenyamanan berkendara.
Varian tertinggi, Lexi LX155 Connected/ABS, dibanderol Rp 30,355 juta OTR DKI Jakarta.
TVS Callisto 125...
2. TVS Callisto 125
TVS Motor Company Indonesia meluncurkan Callisto 125 pada 21 Januari 2024 di Yogyakarta. Skutik bergaya retro klasik ini dilengkapi mesin Eco-Thrust Fuel Injection berkapasitas 125 cc dengan tenaga 8,1 Hp.
Fitur unggulannya meliputi speedometer semi-digital, bagasi luas 33 liter, dan Intelli-Go untuk efisiensi bahan bakar. Harga mulai Rp 21 jutaan untuk tipe Basic dan Rp 22 jutaan untuk tipe Premium.
3. Honda Stylo 160
PT Astra Honda Motor (AHM) resmi menghadirkan Stylo 160 pada 2 Februari 2024. Skutik ini dirancang dengan mesin eSP+ 160 cc yang menghasilkan tenaga 15,3 Hp.
Fitur seperti Anti-Lock Braking System (ABS), Honda Smart Key, dan USB charger type A menjadi andalannya. Varian CBS dijual Rp 28,045 juta, sementara ABS dihargai Rp 31,035 juta.
4. All New Honda Beat Series
Generasi keenam Honda Beat diluncurkan pada 5 Juni 2024. Dengan mesin 110 cc eSP, Beat terbaru hadir dalam tiga varian: CBS, Deluxe, dan Deluxe Smart Key.
Perubahan mencakup desain sporty, fitur keyless untuk tipe tertentu, dan power outlet. Varian CBS dijual Rp 18,430 juta, sedangkan Deluxe Smart Key mencapai Rp 19,830 juta.
Nmax Turbo...
5. Yamaha Nmax Turbo
Yamaha Indonesia mengguncang pasar dengan Nmax generasi ketiga yang dirilis pada 12 Juni 2024. Varian tertingginya, Turbo, mengusung teknologi turbocharger untuk mesin Blue Core 155 cc.
Fitur seperti YECVT, dual-channel ABS, dan navigasi Garmin Street Cross membuatnya unggul. Harga varian Turbo mulai Rp 37,905 juta, sedangkan Turbo TechMax Ultimate mencapai Rp 45,405 juta.
6. All New Honda Scoopy
Honda Scoopy generasi keenam dirilis pada 5 November 2024. Masih mempertahankan nuansa retro, Scoopy baru menawarkan teknologi Crystal Block pada lampu depan, USB Port Type C, dan bagasi 15,4 liter.
Mesinnya tetap 110 cc eSP dengan harga mulai Rp 20 juta untuk varian termurah.
Kehadiran model-model baru dengan fitur canggih dan desain inovatif tidak hanya memenuhi kebutuhan konsumen tetapi juga menghadirkan pengalaman berkendara yang lebih baik.